SITUS BERITA TERBARU

Pesan Ahok saat Meninjau UN di SDN 01 Menteng

Monday, May 18, 2015
Pesan Ahok saat Meninjau UN di SDN 01 Menteng

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok meninjau berlangsungnya Ujian Nasional di SDN Menteng 01 Jakarta pagi ini (18/5) sekitar pukul 06.35 WIB. Dalam kunjungannya di hari pertama ini, Basuki didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Arie Budhiman dan Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede. (Baca: Alasan Ahok Merombak Eselon III dan IV)

Mantan politisi partai Gerindra ini mengimbau agar anak-anak tetap rajin belajar dan pintar memilih-milih teman. Artinya, boleh memiliki teman namun teman yang nakal itu mesti diwaspadai. Alangkah baiknya jika berteman dengan orang yang pintar. (Baca: Pecat Kepala Sekolah, Ahok Tak Takut Jika Digugat)

"Yang rajin tapi enggak pintar-pintar banget enggak apa-apa," tuturnya.

Lebih lanjut ia berharap agar siswa-siswi ini jangan hanya sekedar lulus. Artinya, sebagai anak bangsa harus memiliki mimpi. Misalnya dengan bermimpi menjadi presiden yang jujur dan beramanah. (Baca: Ahok: Orang yang Tidak Ingat Tuhan Pasti akan Jatuh)

"Tapi juga punya mimpi jadi presiden. Jadi presiden yang penting itu orangnya harus jujur karena rekam jejak kita tercatat. Hidup orang ke depan kita enggak bisa nutup-nutupi pencitraan karena semua dicatat dan disimpan," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa siswa-siswi yang memiliki kesempatan untuk belajar, belajarlah dan gapai mimpi setinggi mungkin selagi orangtua mampu membiayai. Karena pasalnya, masih banyak jutaan anak yang pintar, namun karena ekonomi yang terbelakang mereka tidak memiliki kesempatan untuk itu. (Baca: Ahok Kesal Dinas Kebersihan Sewa Truk Sampah Rp600 Miliar)

"Anak pembantu yang ijazahnya susah sekolah, susah itu dibantu. Lapor ke pemerintah biar dibantu. Nasehat bapak saya, banyak orang pintar di kampung kita cuma mereka enggak punya kesempatan sekolah kayak kamu. Nah, ini kesempatan ini yang mau kita perjuangkan di Jakarta," tutupnya.

Sumber: Merahputih.com  (merahputih.com)

Link: http://adf.ly/1HMMHW
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive