SITUS BERITA TERBARU

Kepala Sekolah Lelang Motor karena Dana BOS Tak Cair

Tuesday, May 12, 2015
Pamekasan, 7/6 (Media Madura) – Praktisi pendidikan Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur ikut angkat bicara terkait aksi tunggal yang dilakukan Kepala Sekolah di Kantor Kementrian Agama (Kankemenag) sekitar pukul 09.30 WIB, Kamis (07/05/2015).

Dalam aksi tersebut, Kepala Sekolah MI Taufiqus Sibyan Proppo, Ach Fakih rela melelang satu unit sepeda motor miliknya, lantaran dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di Kemenag tak kunjung cair.

"Kami ikut prihatin dengan situasi masyarakat saat ini. Situasi guru, situasi pelaku pendidikaan, yang informasinya memang dana BOS belum cair, sampai terjadi tindakan dan langkah-langkah aksi dari salah satu kepala sekolah," ungkap Wazirul Jihad salah satu Praktisi Pendidikan Pamekasan.

"Apalagi sampai mau melelang atau menggadaikan sepeda motornya untuk membiayai, inikan menjadi insiden buruk untuk Kemenag," sambungnya.

Padahal, prinsip keuangan negara saat ini kata politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu, pemerintah sudah menyiapkan segalanya. Termasuk bantuan dimaksud. Artinya, tinggal bagaimana kesiapan pihak Kemenag untuk merealisasikan bantuan itu.

"Kalau toh ini masih ada prosedur-prosedur, tolonglah diminimalisir semaksimal mungkin kendala-kendala itu," tegasnya. [BACA JUGA: 5 BULAN DANA BOS TAK CAIR, KEPALA SEKOLAH RELA LELANG MOTOR UNTUK KEMENAG]

Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari pihak Kemenag Pamekasan. Humas Kemenag yang dihubungi mediamadura.com mengatakan, Kepala Kemenag Pamekasan Juhedi, sedang tak di kantor. " Pak Kemenag masih ada kunjungan ke Waru," jawab Heriyah melalui sambungan seluler. (Zainol/Esa)
SUMBER  (mediamadura.com)

Link: http://adf.ly/1Gyp6r
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive