SITUS BERITA TERBARU

Dapat penghargaan, Mahfud MD malah merasa tersandera

Tuesday, August 13, 2013
Quote:Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD menerima penghargaan tertinggi berupa Bintang Mahapraja Adiprana. Pria asal Madura, Jawa Timur ini menerima penghargaan bersama delapan menteri dan dua pejuang kemerdekaan.

Mahfud mengaku sangat bersyukur mendapatkan penghargaan tersebut berdasarkan kontribusinya selama menjadi Ketua MK selama periode 2008-2013. Akan tetapi, kondisi itu membuatnya cukup tersandera.

"Saya dapat yah sudah Alhamdulillah, berarti ini menyandera saya untuk berlaku tetap baik seperti dasar pemberian penghargaan ini. Orang yang diberikan penghargaan ini karena baik, oleh karena itu saya gembira dan merasa tersandera untuk tetap harus baik," kata Mahfud di Istana Negara, Jakarta, Selasa (13/8).

Sebelumnya, Mahfud menerima penghargaan Bintang Mahapraja Adiprana. Penghargaan tersebut merupakan anugerah tertinggi yang diberikan pemerintah kepada mereka yang dianggap berjasa bagi negara.

Selain Mahfud, delapan menteri Kabinet Indonesia Bersatu II juga mendapat penghargaan serupa, yakni Hatta Rajasa, Sudi Silalahi, Purnomo Yusgiantoro, Jero Wacik, Djoko Kirmanto, Mohammad Nuh, Suryadharma Ali, dan Mari Elka Pangestu.

Selain itu, penghargaan tersebut juga diterima tokoh pembentukan Tentara Keamanan Rakyat Alm. Rahman El Yunusiyyah, dan tokoh BPUPKI yang mendorong pengakuan internasional terhadap Indonesia, Alm. Abdur Rahman Baswedan.

Sumber : Merdeka


Setuju, salut dengan pak mahfud, capres 2014 [imagetag]
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive