SITUS BERITA TERBARU

[Lagi Dicari Cara Ngelesnya] Penyerapan APBD Rendah Bukti Kinerja Pemprov DKI Buruk!

Wednesday, October 29, 2014
RMOL. Rendahnya penyerapan anggaran di Pemprov DKI Jakarta terus mendapat sorotan negatif dari berbagai kalangan.

Pada tahun 2012, serapan anggaran mencapai 80 persen dari total anggaran Rp 41,3 triliun. Kemudian tahun 2013, dari anggaran sebesar Rp 50,1 triliun, penyerapan anggaran hanya mencapai 82 persen dari target 97 persen. Tahun 2014 dari anggaran sebesar Rp 72,9 triliun ditargetkan 97 persen akan terserap.

Faktanya, hingga Triwulan IV (Oktober - Desember), penyerapan APBD DKI sangat rendah, sekitar 30 persen atau senilai Rp21,8 triliun.

Pelaksana Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam berbagai kesempatan menyatakan kekecewaannya terhadap penyerapan anggaran dan memprediksi penyerapan APBD 2014 akan mentok maksimal di angka 65 persen. Artinya dari anggaran sebesar Rp72,9 triliun hanya terserap sekitar Rp47,4 triliun dan menghasilkan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SiLPA) berkisar Rp25,5 triliun.

Menurut Direktur Eksekutif Jakarta Public Service (JPS), Mohammad Syaiful Jihad, ketidakmampuan Pemprov DKI Jakarta dalam menyerap anggaran merupakan bukti kinerja yang buruk.

"Ini akan berimbas pada pelayanan publik. Banyak program-program yang telah direncanakan untuk melayani dan bersentuhan langsung dengan masyarakat tidak bisa dijalankan," kata Syaiful dalam keterangannya kepada RMOL, Minggu (26/10).

Alasan penghematan, tidak terjadi pemborosan atau yang penting uang selamat, menurut Syaiful, menjadi argumentasi terhadap rendahnya penyerapan anggaran dan SiLPA tinggi tahun 2014.

" Ini alasan retorik dan tidak bertanggung jawab. Harusnya punya rasa malu, mengakui kegagalan dan minta maaf kepada masyarakat karena ketidakmampuan menyerap anggaran. Tidak usah berdalih macam-macam dan mencari alasan aneh-aneh, " lanjut Syaiful.[wid]

Sumber

Yang ngerencanain siapa tapi di akhir-akhir bilang mau hemat....

Kadis-kadis lagi dituding jadi penyebab, diberita sebelumnya sudah berapa kali ahok ngancam kadis.... padahal sih lagi cari cara cuci tangan, soalnya hampir semua kadis kan pilihan jokowi-ahok


Link: http://adf.ly/tXcxb
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive