SITUS BERITA TERBARU

[Really?] PD Siap Didiskualifikasi Bila Terbukti Main Politik Uang

Tuesday, March 11, 2014
Jakarta - Jelang Pemilu 2014, Partai Demokrat (PD) semakin gencar memperbaiki citranya. Setelah sempat terguncang kesan negatif akibat kader-kadernya yang terjerat korupsi, PD kini menyatakan sikap menolak politik uang.

"Kami ingin ajak semua lapisan masyarakat untuk mengawal pesta demokrasi 9 April yang jujur, adil, aman, dan tolak politik uang," kata Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf dalam konferensi pers di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/3/2014).

Partai Demokrat meminta agar seluruh penyelenggara pemilu termasuk dalam hal ini KPI dan para penegak hukum untuk bersikap netral dalam perhelatan akbar ini. Nurhayati meminta masyarakat agar melaporkan kader PD yang diketahui melakukan politik uang. Namun terkait sanksi, PD menyerahkannya pada Panwaslu, yaitu diskualifikasi.

"Kita menolak politik uang. Kalau ada yang menemukan PD melakukan politik uang, laporkan! Sanksinya ya dari Panwaslu. Kan diskualifikasi kalau terbukti. Pak SBY tidak pernah berbuat atau membenarkan kadernya melakukan politik uang," ujar Ketua Fraksi PD DPR ini.

PD tak mau bergerak sendiri. Nurhayati juga meminta LSM-LSM bergerak mengkampanyekan penolakan terhadap politik uang.

"Saya mau lihat spanduk LSM yang teriak agar suarakan tolak politik uang. Saya ingin masyarakat dididik agar mampu memilih anggota yang duduk adalah yang amanah," pungkasnya.

sumber : http://m.detik.com/news/pemilu2014/r...n-politik-uang
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive