SITUS BERITA TERBARU

calo tukang parkir lebih efisien dibanding lampu lalu lintas

Monday, March 31, 2014
ISEENG � Kendati trafficlight atau lampu merah di perempatan Ciseeng berfungsi, para pengendara malah lebih patuh kepada juru parkir di lokasi tersebut. Terbukti, mereka (pengendara, red) bisa dikendalikan juru parkir ketimbang lampu merah. �Memang di sini aneh. Padahal, lampu merah menyala seperti lampu merah lainnya. Tapi, pengendara malah dikendalikan juru parkir ketika harus jalan dan tidaknya. Seolah lalu lintas di sini direkayasa juru parkir untuk mendapatkan uang,� ujar pedagang koran yang tak jauh dari lokasi trafficlight, Achmad.

Menurut dia, keberadaan petugas kepolisian di sekitar lampu merah layaknya patung yang hanya menjadi penonton dengan ulah juru parkir tersebut. Praktis, hal ini menyebabkan lalu lintas di perempatan Ciseeng semrawut. Padahal, perempatan itu merupakan akses ke beberapa kecamatan, seperti Kecamatan Rumpin, Gunungsindur dan Parung.

Dari pantauan Metropolitan di lokasi, lampu merah menyala sesuai prosedur yang ada. Namun, pengendara seolah tidak mempedulikan keberadaannya.

Sementara itu, salah satu pengendara angkutan kota Abdulloh (49) menuturkan, lampu merah di wilayah itu memang berbeda dengan lampu merah di kawasan lainnya. Ia juga menyesalkan juru parkir yang mengatur arus lalu lintas. Dengan begitu, kesemrawutan semakin menjadi. �Sudah jalannya kecil, arus lalulintas malah direkayasa juru parkir. Yang lebih aneh lagi, petugas polisi yang berjaga di perempatan hanya menjadi penonton,� tandasnya. (yok/b/ ram/py)

sumber : http://metropolitanonline.co/2014/03...-merah-ciseeng
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive