Presiden Soekarno

Presiden Soeharto



BUKITTINGGI - Berharap mendapatkan batu akik yang berkilau, Bafit harus merelakan jari manis tangan kirinya diamputasi.
Mulanya, Bafit yang bekerja sebagai satpam di Pasar Bawah Bukittinggi itu meminjam mesin pengolah batu milik temannya.
Saat memotong tidak masalah, tapi waktu mengasah batu tersebut terpental. "Saya berusaha menangkap dengan tangan kiri, namun saat itulah jari manis saya masuk ke rantai pengasah batu," ujarnya yang diwartakan Singgalang.
Jari tersebut nyaris putus dan menurut pihak RSAM Bukittinggi harus diamputasi karena tidak bisa diselamatkan lagi.
Sekarang tinggal Bafit yang merenung bahwa nilai batu belum setimpal dengan harga jarinya yang hilang. ***
Sumber: andalas.co (andalas.co)
Dikutip dari: http://adf.ly/180IS0


