SITUS BERITA TERBARU

Jokowi Bersiap Tinggalkan Rumah Dinas Gubernur

Friday, May 30, 2014
Quote:Jokowi Bersiap Tinggalkan Rumah Dinas Gubernur




Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan dia dan keluarganya sudah bersiap untuk keluar dari rumah dinas gubernur di Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat. "Sudah beres-beres tapi belum pindah," kata Jokowi di Balai Kota, Jumat, 30 Mei 2014.

Jokowi telah memastikan diri maju sebagai calon presiden pada pemilihan presiden 2014. Dia juga sudah mengirim surat permohonan pengunduran diri sementara dari jabatan Gubernur DKI Jakarta.

Surat itu ditujukan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Namun hingga kemarin surat jawaban dari Presiden belum dia terima.

Menurut Jokowi, jika surat itu sudah diterima, dia langsung meninggalkan rumah dinas itu. "Nanti pindah ke Jalan Sukabumi," katanya sambil tersenyum tanpa menyebut alamat pastinya.

Juru bicara Kementerian Dalam Negeri Didik Suprayitno menjelaskan berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 2014 yang mengatur tentang perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2013 tentang Tata Cara pengunduran Diri Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, surat pemberhentian sementara keluar sejak ditetapkannya calon presiden oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Jadi menunggu sampai ditetapkan dahulu oleh KPU. Kalau sudah ditetapkan suratnya langsung keluar atau paling lambat sehari setelah penetapan KPU," kata Didik saat dihubungi. Kebijakan itu diambil untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan. "Kalau batal penetapannya kan agak repot juga sementara surat permohonannya sudah keluar," kata dia.

SUMBER.............


Kalo udah cuti nanti, bapak akan lebih fokus nyapres jadinya enggak terpecah belah pikirannya antara nyapres dan pekerjaan Gubernur!!!!!!!!!
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive