SITUS BERITA TERBARU

Ahok: Pejabat Ketipu Calo Itu Goblok

Thursday, July 4, 2013
[imagetag]



VIVAnews - Baru sepuluh bulan Joko Widodo dan Basuki Tjahaya Purnama menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, namun para calo dan makelar sudah mulai berkeliaran.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaya Purnama mengatakan, para calo itu datang dengan mengatasnamakan relawan Jokowi-Ahok. Mereka mulai berdatangan ke berbagai instansi di lingkungan Pemda DKI Jakarta untuk menuntut segala macam.

"Kalau ada yang ketipu sama mereka goblok. Jangan percaya sama mereka. Jangan layani mereka. Mereka pintar juga nipunya," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama, di Balai Kota Jakarta, Kamis 4 Juli 2013.

Ahok menjelaskan modus calon yang ngaku-ngaku itu sangat mudah dilakukan. "Semua orang punya nomor HP saya. Semua orang bisa foto sama saya. Semua orang bisa ketemu saya," ujarnya.

Ia mengingatkan pada semua pejabat untuk berhati-hati. Sebab kabar ada pihak-pihak yang mengaku sebagai relawan Jokowi-Ahok sudah cukup lama didengarnya.

"Mereka minta macam-macam dari fasilitas sampai uang. Malah ada yang berani ngancem segala. Jumlah mereka nggak banyak kok. Kalau ada yang datang kaya gitu usir aja," tegas Ahok.

Mantan Bupati Belitung Timur ini mengatakan, sejak awal kampanye Ia dan Jokowi memang berkomitmen untuk tidak memberikan uang maupun pulsa kepada para relawan. "Kalau kita kasih, semua datang minta. Yang nggak milih juga ngaku jadi relawan. Relawan yang cari untung pasti bukan relawan kami," terangnya.


Oleh sebab itu kata Ahok, Ia meminta kepada seluruh pejabat di Pemda DKI untuk tidak terpengaruh dengan adanya pihak-pihak yang mengaku sebagai relawan Jokowi-Ahok, padahal mereka adalah makelar atau calo. "Asisten nggak bodoh semua. Walikota juga nggak bodoh. Ada yang macam-macam langsung lapor. Usir aja," tandasnya. (adi)


sumber

tidak semuanya panastak itu baik, waspadalah waspadalah ting..!! [imagetag]
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive