SITUS BERITA TERBARU

[Mulai Panik Gan] Anas Dipanggil di Jumat Keramat, Loyalis Berkumpul di Duren Sawit

Thursday, January 9, 2014
Jakarta - Anas Urbaningrum dipanggil KPK untuk ketiga kalinya pada Jumat (10/1) besok. Malam hari sebelum pemanggilan, para pendukung atau loyalis berkumpul di kediaman Anas di Duren Sawit, Jakarta Timur.

Para loyalis terlihat mulai berdatangan sejak petang tadi hingga malam hari ini ke kediaman Anas yang terletak di Jalan Teluk Semangka, Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (9/1/2014). Di antaranya adalah Tri Dianto dan Gede Pasek Suardika.

"Biasa aja, kita ngumpul kan biasa," kata Gede Pasek saat ditanya maksud kedatangannya ke kediaman Anas.

Pasek membantah ada tujuan khusus dari acara kumpul-kumpul para loyalis di rumah Anas malam ini. Tak ada konsolidasi yang digalang menyambut ancaman panggilan paksa untuk Anas.

Mengenai pemanggilan paksa tersebut, Pasek menyikapinya dengan santai. "Bagus, (Abraham Samad) cukup gagah menyampaikan itu, ekspresi sebgai seorang gagah penegak hukum, kagum dengan ekpsresinya," ujar politikus Partai Demokrat ini.

Selain Tri Dianto dan Pasek, hadir juga kader ormas Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) dari daerah. Salah satunya Ketua DPD PPI Nangroe Aceh Darussalam Zaidan Muhammad.

"Kami memberikan dukungan moril untuk kasus yang dialami Mas Anas. Ini kita bawa kopi Aceh untuk ngopi bareng-bareng," ujar Zaidan santai.

Zaidan dan rekan-rekannya dari Aceh akan berada di Jakarta hingga tiga hari ke depan. Kedatangannya ini diakui sebagai inisiatif sendiri.

"Ini inisiatif sendiri, nggak ada konsolidasi apa-apa," ujarnya.
Sumber DETIK
http://news.detik..com/read/2014/01/...wit?n991102605

Cari alesan buat ga hadir atau buat ga di gantung dimonas nih?
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive