Dulu jalan Kepatihan ini penuh sesak oleh PKL, heran juga sekarang bisa lancar gini
Ini seperti kesuksesan Jokohok membereskan Tanah Abang
------------------------------------
Bandung - Pemkot Bandung sudah berhasil membereskan PKL di Jalan Kepatihan dan Dalem Kaum. Selain dipasang pot, Pemkot juga akan membuat taman di bahu jalan. Sehingga bisa menjadi street retail yang nyaman.
Hal itu diungkapkan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, yang akrab disapa Emil ini saat ditemui di Jalan Kepatihan, Kamis (28/11/2013).
"Mulai besok, kita akan membuat taman bunga di bahu jalan, di sela-sela pohon seperti di Jalan Dago. Jadi menertibkan itu harus dengan desain," kata Emil.
Mimpi Emil, nantinya kawasan Kepatihan bisa dijadikan jalan retail yang teduh dan penuh bunga-bunga.
"Jadi nanti kan ada pohon yang teduh, taman, juga ada tempat duduk. Nanti juga mau pasang lampu, jadi seperti street retail. Karena kepatihan ini kita anggap memenuhi unsur, bisnisnya ramai, jalanan juga hijau," ungkapnya.
Selain itu, lanjut Emil, pihaknya sedang melakukan studi agar Jalan Kepatihan yang selama ini hanya satu jalur bisa dibuat dua jalur.
"Sedang distudi dua arah oleh Dishub. Jadi kalau dua jalur, tidak ada ruang lagi yang dipakai PKL," terangnya
(sumber)
Coba kalau dulu Dada Rosada tidak menguasai Bandung selama 10 tahun,
pasti Bandung sudah jadi kota yang keren