SITUS BERITA TERBARU

Setelah Sempat Molor (Seperti Biasa), Jalur Ganda Kereta Api (Utara) Siap Akhir Maret

Tuesday, February 18, 2014
Quote:Pembangunan jalur ganda kereta api di utara pulau Jawa akan siap dioperasikan seluruhnya pada tanggal 27 Maret mendatang. Tanggal ini di luar rencana sebelumnya yang ditargetkan selesai pada akhir tahun lalu.

Kepala Humas Ditjen Kereta Api Kementerian Perhubungan Muhartono mengatakan keterlambatan penyelesaian seluruh rangkaian double track (jalur ganda) disebabkan masalah pembebasan lahan.

�Kita sempat terkendala masalah lahan di empat titik. Namun masalah tersebut sudah hampir selesai,� ujarnya ketika ditemui di Kementerian Perhubungan, Jakarta, Senin (17/2).

Keempat titik yang bermasalah tersebut antara lain Kota Semarang di empat kelurahan, tepi barat sungai Bengawan Solo, kawasan stasiun Pucuk, dan lahan antara stasiun Tandes-stasiun Pasar Turi Surabaya.

Muhartono juga mengatakan double track di utara pulau Jawa yang dibangun dalam periode 2012-2013 sudah mulai beroperasi di beberapa wilayah sepanjang 242,5 km seperti dari Cirebon-Brebes, Pekalongan-Ujungnegoro, Waleri-Jerakah, Semarang Poncol-Sulur, dan Topo-Bojonegoro.

�Untuk double track yang sudah dibangun namun belum beroperasi sepanjang 193,5 km karena masih dalam tahap uji keselamatan,� ujarnya. Untuk jalur ganda yang sudah beroperasi sebelum 2013 sepanjang 291 km sehingga total panjang jalur ganda di utara Jawa mulai Jakarta-Surabaya sepanjang 727 km.

Muhartono mengklaim progres fisik pembangunan jalur ganda kereta api lintas utara mencapai 98%. Selain itu, Muhartono mengatakan Ditjen Kereta Api Kemenhub menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat karena kereta yang melintasi jalur ganda yang baru dioperasikan berjalan dengan kecepatan yang agak lambat untuk sementara waktu karena alasan keamanan.

�Dengan dibangunnya jalur ganda di lintas utara Jawa, kapasitas lintas KA dari 84 KA/hari dapat menjadi 200 KA/hari,� ujarnya. Selain itu juga akan meningkatkan kapasitas angkutan barang dari 5 ribu TeUs menjadi 15 ribu TeUs per minggu yang dapat menjadi solusi kepadatan dan di pantura dan dapat mempercepat waktu tempuh hingga 2 jam.


Sumber

Ditunggu saja deh tanggal 27 Maret semoga gak cuma PHP.....
Terus kapan ya jalur Selatan plus Surabaya Banyuwangi double track?
Demikian pula Jalur KA Trans Sumatera.....
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive