Please disable ad-blocker to view this page



SITUS BERITA TERBARU

Atraksi F-16 Pukau Pengunjung Singapore Airshow

Friday, February 14, 2014

TEMPO.CO, Singapura - Melesat seperti kilat dan seketika terbang secara vertikal. Lalu dengan lambat memutar badan, semakin cepat, kemudian mendadak seolah jatuh seperti daun. Itulah yang ditunjukkan Angkatan Udara Amerika Serikat dengan menggunakan satu unit pesawat F-16 Fighting Falcon.

Mereka berhasil membuat ratusan penonton Singapore Airshow 2014 di Bandara Changi, Singapura, Jumat, 14 Februari 2014, tak berhenti bertepuk tangan. Tampak di antaranya menggeleng-gelengkan kepala seolah tak mempercayai kemampuan jet tempur multiperan supersonik yang dikembangkan General Dynamics itu.

Penonton belum sempat menghentikan tepuk tangan, pesawat yang diproduksi pada 1976 itu kembali meluncur halus tak bersuara. Beberapa detik kemudian, jauh di belakang pesawat itu, suara menggelegar yang dikeluarkan pesawat itu baru terdengar menggetarkan. Penonton kembali bertepuk tangan.



Sumber
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive