SITUS BERITA TERBARU

[OMDO] Menko Kesra: Pemerintah Selalu Siap Antisipasi Bencana Gunung Sinabung

Thursday, January 9, 2014
Jakarta - Menko Kesra Agung Laksono menyampaikan pemerintah memberikan perhatian serius terhadap bencana erupsi Gunung Sinabung. Agung mengatakan sampai saat ini bencana Gunung Sinabung belum digolongkan menjadi bencana nasional.

"Pemerintah memberikan atensi besar pada Sinabung yang pengungsi jumlahnya sekitar 25 ribu," kata Agung di PTIK, Jl Tirtayasa, Jakarta, (9/1/2014).

Agung mengatakan pemerintah selalu siap mengantisipasi apapun yang terjadi di Sinabung. Dia juga menjelaskan pihaknya sudah berkoordinasi dengan kementerian terkait untuk mengkordinir semua bantuan ke pengungsi Sinabung.

"Andai kata perlu sampai 100 ribu peengungsi, pemerintah siap. Tapi mudah-mudahan itu tidak terjadi," ujarnya.

Pada kesempatan terpisah, Jubir Presiden Julian Pasha mengatakan, pihak Istana selalu memantau perkembangan Gunung Sinabung. Presiden, dikatakan Julian, sudah meminta jajaran terkait untuk siaga.

"Presiden meminta untuk mengambil langkah-langkah antisipasi terutama untuk menyelamatkan mereka yang terdampak atau menjadi korban," jelas Julian di Kantor Presiden.

Sumber DETIK
news.detik..com/read/2014/01/09/170317/2463083/10/menko-kesra-pemerintah-selalu-siap-antisipasi-bencana-gunung-sinabung?n991102605

APAAN SIAP????
Kemaren pas JK kunjungan ada yang nangis karena ga punya uang (usaha kebun ancur) buat kuliah
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive