Jakarta - Jalanan di Bogor kerap macet kala weekend karena 'serbuan' mobil-mobil berplat B ke 'Kota Hujan' tersebut untuk berwisata. Lalu apa kata Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto yang dilantik Senin (7/4/2014) kemarin itu?
"Banyak faktornya (macet saat weekend). Ada karena banyaknya volume kendaraan, angkot, jalan berlubang dan lainnya," ujar Bima di sela-sela makan siang di rumah pribadi Wakil Wali Kota Bogor, Usmar Hariman di Jl Pandu Raya, Bogor, Selasa (8/4/2014).
Bima pun akan mengecek titik-titik keruwetan Bogor itu dengan helikopter. "Kapan-kapan kita cek yuk naik helikopter. Cek titik-titik keruwetan Bogor," kata Bima.
Pria 41 tahun itu pun mengatasi keruwetan di Bogor saat weekend salah satunya dengan mengatur angkot-angkot di Bogor. PKL-PKL juga akan direlokasi.
"Kita ingin mengatur angkot untuk jangka panjang dan pendek juga. Kita juga mau mengkaji supaya nggak ada penumpukan trayek angkot. Jumlah angkot juga kita coba jajaki berapa idealnya di Bogor. Kita juga mau relokasi PKL. Itu kan juga sumber titik macet," kata pria berbaju kemeja putih lengan pendek bersaku dua ini.
Saat weekend, umumnya Bogor diserbu warga Jakarta untuk sekadar menghirup udara segar, berwisata kuliner atau pun bercengkerama dengan keluarga. Kawasan yang umumnya macet di Bogor kala weekend yakni Sukasari, Tajur, kawasan Kebon Raya Bogor, dan Istana Bogor.
-
sumber: http://news.detik.com/read/2014/04/0...eekend?9911012
-
ane sabtu, 12-04, kmrn ke bogor gan, pertama kali k bogor, ke komplek TNI AU, daerah semplak, macetnya woooooooooww
jadwal pesawat balik jam 4 sore, cabut dari semplak jam 10.30 nyampe damri jam 12.45, gk sempet icip2 soto mie bogor
cuma bisa liat gambarnya . . .