Please disable ad-blocker to view this page



SITUS BERITA TERBARU

DPRD Minta Genting Gedung Pemkot Bekasi Diperiksa

Sunday, April 20, 2014
DPRD Minta Genting Gedung Pemkot Bekasi Diperiksa



Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bekasi, Abdul Munim Hafidz, menyayangkan ambruknya plafon ruang Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi. "Ruang wali kota itu sangat krusial, kenapa bisa sampai terjadi?" ujar Muin kepada Tempo, Ahad, 20 April 2014.

Hujan deras disertai angin kencang menerjang Bekasi pada Sabtu, 21 April lalu, membuat salah satu genting di atas ruang Wali Kota Bekasi terlepas. Air deras yang terjun bebas dengan beban yang cukup berat tak mampu ditahan kayu kaso plafon.

Plafon ukuran 2 x 2 meter dari total ruangan 5 x 6 meter di lantai 2 itu pun ambruk. Akibatnya, air bersama pecahan material kayu dan gypsum membanjiri spring bed dan karpet.

Muin menyarankan kepada dinas terkait agar segera melakukan pemeriksaan seluruh ruangan. "Kalau tidak diantisipasi, bisa membahayakan seluruh aparatur pemerintah," kata Muin. Pusat Pemerintahan Kota Bekasi merupakan gedung bekas pusat Pemerintahan Kabupaten Bekasi yang dibangun pada era 1970-an.

Kepala Dinas Pembangunan dan Pemadam Kebakaran Dadang Ginanjar mengatakan, meski usianya cukup tua, bangunan tersebut masih layak digunakan. "Tidak perlu uji kelaikan.� ujar Dadang.

Meski begitu, dia menambahkan, Pemerintah Kota Bekasi akan memperbaiki seluruh ruang kerja. �Nanti lihat kondisinya dulu,� tuturnya. Menurut Dadang, sejak awal April ini, beberapa SKPD telah dipindahkan ke gedung baru berlantai 10. Sedangkan Wali Kota Bekasi bakal menempati rumah dinas di pendapa.

SUMBER
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive