SITUS BERITA TERBARU

Prabowo-Hatta dideklarasikan besok siang

Sunday, May 18, 2014
Merdeka.com - Ketua Umum Partai Amanat Nasional, Hatta Rajasa menggelar pertemuan internal bersama para ketua parpol koalisi pendukung Prabowo di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan. Rapat tertutup ini dilakukan untuk menentukan siapa Cawapres Prabowo pada 9 Juli 2014 mendatang.

Usai melakukan pertemuan, mantan Menteri Ekonomi ini mengaku, poros partai koalisi yang dipimpin oleh Gerindra sudah bulat menentukan siapa Cawapresnya.

"Hari ini ada pertemuan dengan beberapa partai pendukung dan kita membahas persiapan kedepan. Salah satu yang ditanyakan selalu apakah cawapresnya diputuskan? Saya jawab sudah," kata besan SBY ini, usai pertemuan tersebut, Minggu (18/5).

Hatta menegaskan, keputusan sudah diputuskan dan akan diumumkan di posko kemenangan, Prabowo-Hatta Rajasa di kawasan Cipinang Cempedak, Jatinegara.

"Secara bulat bahwa sudah ditetapkan diputuskan besok Senin (18/5) jam 14.00 WIB di Cipinang Cimpedak I No 2," jelasnya

Sementara itu Prabowo menegaskan ketiga partai koalisi baik PKS, PAN, dan PPP sudah sepakat untuk mengungsung pencalonan dirinya.

"Pertemuan dari Gerindra PKS dan PAN, semua solid dan sepakat. Calonnya sudah di kantong Prabowo," tandas Prabowo.

Walau Prabowo dan Hatta masih enggan mengungkap, namun beberapa sumber berbisik, Cawapres Prabowo adalah Hatta Rajasa. Buktinya, sudah disiapkan sejumlah atribut seperti poster dan spanduk Prabowo-Hatta.

"Iya sudah dipesan buat besok," kata sumber itu.

http://www.merdeka.com/politik/prabo...sok-siang.html



fyi ... selain terkenal dengan kasus anaknya .. si Hatta Rajasa di cabinet sekarang terkenal sebagai orang yang paling membela Tomy Winata .. khususnya dalam hal proyek Jembatan Selat Sunda (JSS) yang nilainya sekitar 200 tilyun .. sampai2 terbit pepres yang menabrak aturan agar JSS ini bisa berjalan cepat dan sangat memihak perusahaan Tomy Winata .. padahal BUMN pun siap melakukan proyek ini ..

Agus Marto, orang satu2nya yang berani menentang pepres JSS dilakukan oleh TW akhirnya dilengserkan dari posisi Menkeu .. begitulah nasib negri ini jika kekuasaan rakyat kalah dengan kekuatan korporasi ..
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive