
Jakarta: Gerakan Masyarakat Jakarta (GMJ) membuat gebrakan mengejutkan dengan membentuk Presidium Penyelamat Jakarta. Tidak tanggung-tanggung presidium langsung melantik gubernur tandingan versi GMJ.
"Kita akan membuat presidium penyelamat Jakarta. Nanti akan ada gubernur baru yang gantiin Ahok," kata Riziq Shihab di atas mobil komando depan gedung DPRD, Senin (1/12/2014).
Ada beberapa nama yang masuk untuk diajukan jadi presidium penyelamat Jakarta. Nama-nama itu ldiantaranya, Fakhrurozy, Aswi Munawir, Ahmad Baidawy dan beberapa tokoh Dari ormas Islam dan Betawi.
Setelah lima menit berunding, Presidium Penyelamat Jakarta memilih secara aklamasi Fakhrurozy sebagai gubernur DKI Jakarta. Selanjutnya GMJ dan kawan-kawan hanya mengakui Fakhrurrozy sebagai gubernur yang sah.
"Demi allah saya akan menjalankan amanah oleh seluruh masyarakat Jakarta dalam rangka kebenaran saya, dan masyarakat Jakarta akan terus menurunkan Ahok," ujar Fakhrurozy Ishaq usai dilantik menjadi gubernur DKI.
Fakhrurozy meminta anggota DPRD untuk gunakan interpelasi hak angket untuk menurunkan Ahok. "Saya siap untuk tugas yang diamanatkan presidium. Saya minta DPRD segara lancarkan hak interpelasi dan hak angket untuk turunkan Ahok," tegasnya.
Massa kemudian mempersiapkan diri untuk bergerak menuju ke depan kantor Balai Kota DKI Jakarta. Mereka berniat menduduki dan mengusir Ahok dan mempersilakan Fakhrurozy menduduki Balai Kota.
Sumber: http://untuknkri.org/fpi-lantik-fakh...i-gubernur-dki
Dikutip dari: http://adf.ly/uwAeB


