SITUS BERITA TERBARU

Menebak Calon Menkeu? ( Chatib Basri, Bambang Brodjonegoro, Mahendra Siregar)

Wednesday, September 17, 2014

Jakarta - Tim Pakar dan Pokja Redaksi Seleksi Menteri detikcom sepakat mengusulkan Chatib Basri, Bambang Soemantri Brodjonegoro, dan Mahendra Siregar untuk menjadi calon Menteri Keuangan di kabinet Jokowi-JK. Bila melihat keinginan Jokowi agar Menkeu dari kalangan profesional, ketiganya memenuhi syarat. Lalu, bagaimana peluangnya?

Kandidat pertama yang diusulkan adalah Wakil Menteri Keuangan Bambang Soemantri Brodjonegoro (47 tahun). Kariernya dimulai di bidang akademik sebagai dosen di FE UI hingga menjabat sebagai Dekan FE UI pada periode 2005-2009. Bambang juga pernah menjabat sebagai Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementrian Keuangan dan Komisionaris Independen PT PLN.

Tim Seleksi Menteri detikcom juga mengusulkan agar Menteri Keuangan Chatib Basri (49 tahun) melanjutkan jabatannya. Chatib pernah menjadi pengajar di FE UI dan Direktur LPEM FE UI. Sebelum menjabat sebagai Menkeu, Chatib pernah menduduki posisi Kepala BKPM dan Wakil Ketua Komite Ekonomi Nasional. Posisi Komisaris Independen di PT Indika Energy Tbk, PT Astra Otoparts, PT Semen Gresik, dan PT Astra Internasional juga pernah ia pegang.

Calon ketiga adalah Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Mahendra Siregar. Pria berusia 44 tahun ini sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan dan Wakil Menteri Perdagangan. Mahendra juga pernah berkarier di Kementerian Luar Negeri sebagai Economic Third Secretary Kedutaan Besar Indonesia di London dan duta informasi Kedutaan Besar Indonesia di Washington D.C. selama 3 tahun.

Nama ketiganya disepakati oleh Tim Pakar dan Pokja Redaksi Seleksi Menteri detikcom untuk diusulkan sebagai calon Menkeu dalam focus group discussion yang berlangsung di kantor redaksi detikcom, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Kamis (11/9/2014) lalu. Sebanyak 72 nama lolos seleksi dan akan diusulkan ke Jokowi-JK.

Tim pakar Seleksi Menteri detikcom dipimpin oleh Mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Chandra Martha Hamzah, dengan empat anggota. Yakni pakar hukum tata negara Refly Harun, pakar komunikasi Aqua Dwipayana, pakar teknologi informasi Onno Widodo Purbo, dan pakar ekonomi Fauzy Ichsan.

Program Seleksi Menteri detikcom telah berlangsung sejak 17 Agustus 2014 lalu. Tim mendapatkan 548 nama usulan dari masyarakat yang kemudian diperas menjadi 88 nama. Selanjutnya, dengan pertimbangan referensi para pakar dan masukan pembaca, nama-nama tersebut diseleksi menjadi 78 nama dan kemudian di tahap final menjadi 72 nama.

Selain mempertimbangkan polling dan masukan pembaca, sejumlah kriteria yang digunakan untuk menseleksi adalah kriteria untuk calon menteri yang lolos, yakni usia dengan rentang 38-65, tak catatan hitam di masa lalu, punya prestasi yang fenomenal dan tingkat penerimaan di masyarakat.
sumber

nah, tiga nama ini baru jempolan untuk jd bos lapangan banteng.



Link: http://adf.ly/s8g5h
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive