HANIBAL HAMIDI Perdesaan Sehat
MAKASSAR, KOMPAS – Menteri Kesehatan
Nafsiah Mboi menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dengan swasta untuk mengatasi kekurangan dokter di Indonesia timur.
Maraknya pembangunan rumah sakit oleh swasta diharapkan turut memperbaiki pelayanan kesehatan.
Hal itu dikemukakan Nafsiah saat membuka Rapat Kerja Kesehatan Nasional Regional Timur
2013, Senin (15/4) malam, di Makassar, Sulawesi
Selatan. Ia memaparkan disparitas jumlah dokter di perkotaan dan pedesaan terutama di Indonesia
timur.
Dari 10 provinsi, hanya Sulawesi Utara yang memiliki rasio jumlah dokter di atas rasio ideal.
Di Sulut ada 74 dokter : 100.000 penduduk, lebih tinggi dari rasio ideal 40 dokter : 100.000
penduduk. Namun, dokter di Sulut kebanyakan di perkotaan, seperti Manado, Tomohon, dan
Kotamobagu. Disparitas juga terjadi di Sulsel yang memiliki rasio 38 dokter : 100.000 penduduk.
Menurut Nafsiah, kondisi itu bisa diatasi dengan kemitraan antara rumah sakit pemerintah dan swasta. Bentuknya kerja sama sister hospital untuk bantuan fasilitas dan tenaga medis. Hal itutelah dilakukan rumah sakit di Yogyakarta dan NTT.
"Gubernur dan bupati/wali kota bisa mengalokasikan tenaga dokter ke daerah terpencil," ujar Nafsiah. Jangka waktu mutasi bisa enam bulan sampai satu tahun sambil menunggu lulusan dokter sekitar 7.000 orang per tahun.
Kepala Dinas Kesehatan Sulsel Rachmat Latief mengatakan, 27 rumah sakit umum daerah dan 35 rumah sakit swasta di daerahnya masih perlu4.000 tempat tidur untuk melayani 8,2 juta penduduk.
Tingginya kebutuhan dokter akan diatasi lewat kerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi, terutama penempatan sarjana kedokteran di daerah terpencil. "Dana merealisasikan program
dari anggaran kesehatan tahun ini Rp 480 miliar," kata Latief.
Menurut dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin, Asiah Hamzah, pemerintah perlu memperbanyak unit pelayanan
kesehatan bergerak, mengingat wilayah Indonesia timur umumnya berupa kepulauan. (RIZ)
Salam Kejuangan Nusantara 2025
Pembangunan Yang Inklusif & Berkeadlian Berbasis Struktur Kependudukan dan Sumber Daya Wilayah Perdesaan
( Hanibal Hamidi)
Hanibal Hamidi Perdesaan Sehat KPDT #jamborePS
Dikutip dari: http://adf.ly/rtVMv


