SITUS BERITA TERBARU

Naikkan Harga BBM, Kalla Tak Takut Dijegal DPR

Saturday, November 1, 2014
Naikkan Harga BBM, Kalla Tak Takut Dijegal DPR



Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan pemerintah akan menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi dalam waktu dekat. Kalla mengatakan dirinya dan Presiden Joko Widodo tidak khawatir dengan kemungkinan penolakan kebijakan ini oleh Dewan Perwakilan Rakyat.

Kalla juga siap menyampaikan argumen mengenai kenaikan harga BBM kepada DPR yang saat ini dikuasai oleh Koalisi Merah Putih atau gabungan partai pendukung Prabowo Subianto. "Karena diharapkan ada kebersamaan dalam mengawal kebijakan pemerintah, nanti kita lihat," kata Kalla seusai menghadiri musyawarah besar Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) di Menara Bosowa, Sabtu, 1 November 2014.

Meski siap melaksanakan kebijakan ini, Kalla belum mau mengatakan nilai kenaikan harga BBM. Menurut dia, nilai kenaikan harga masih dalam kajian. "Tapi tidak lama lagi, pada waktunya akan dinaikkan," ujar Kalla.

Sebelumnya, dalam setiap kesempatan di Makassar, Kalla selalu menekankan pentingnya pengurangan subsidi BBM. Menurut dia, beban subsidi yang ditanggung pemerintah lebih banyak dinikmati oleh masyarakat berpenghasilan tinggi. "Lebih baik kita bangun jalan daripada habis di jalan," kata Kalla.

SUMBER

Link: http://adf.ly/tdqn8
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive