SBY dinilai lebih banyak memberikan energi dan perhatian kepada Partai Demokrat ketimbang persoalan negara.
JURNAL3.COM | JAKARTA � Kegalauan seorang Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam menyikapi persoalan internal di Partai Demokrat menunjukkan energi dan perhatian SBY banyak tercurah untuk Partai Demokrat daripada mengurusi masalah negara.
�Tinggal beberapa bulan lagi, kembali jadi Presiden RI yang sebenarnya. Kami lihat energi SBY lebih terkuras untuk mengurus partai ketimbang jalankan fungsi sebagai kepala negara dan pemerintahan,� ujar Eva Sundari, anggota Komisi III DPR RI asal PDIP, Selasa (29/10/2103).
Eva menyarankan sudah waktunya bagi SBY fokus dalam menjalankan pemerintahan yang tinggal beberapa bulan lagi untuk memberikan yang terbaik bagi rakyat Indonesia.
�Sesuai sumpah dan janji, kembalilah ke posisi Presiden RI yang sebenarnya,� tegas Eva.
Selama beberapa bulan SBY terkesan kuat lebih sibuk mengurusi Partai Demokrat yang tengah berjuang menaikkan citra di mata publik jelang Pemilu 2014 mendatang.
sumber: http://www.jurnal3.com/wahai-pak-sby...g-presiden-ri/
Tuh kan, urusin negara lagi dong pak, banyak juga yang tanya "emang Indonesia masih ada yah presidennya?"