
Pekanbaru, Riau24-- Sejumlah organisasi masyarakat (ormas) petani di provinsi Riau, Rabu (4/5/14) bertempat di Sate Solo jalan KH. Ahmad Dahlan Sukajadi Pekanbaru mendeklarasikan sekretariat nasional (seknas) tani Jokowi provinsi Riau yang bertujuan mendukung dan memenangkan capres â?? cawapres Jokowi â?? Jusuf Kalla.
Ketua panitia Seknas tani Jokowi, Misngadi menyatakan beberapa organisasi petani di Riau sepakat mendeklarasikan mendukung dan memenangkan pasangan capres dan
cawapres Jokowi Widodo- Jusuf Kalla, karena visi misinya berpihak kepada kaum marjinal, seperti petani.
â??Beberapa program Jokowi-JK seperti pembaruan agraria, kedaulatan pangan, perlindungan hak asasi dan kemakmuran kaum tani dan rakyat pedesaan,â?? ujar Misngadi kepada riau24.com Rabu (4/5/14)
Deklarasi di Riau merupakan yang terakhir, Seknas tani Jokowi sudah terbentuk di 27 provinsi dan 147 kabupaten/kota di seluruh indonesia, dengan jumlah anggota keseluruhan mencapai sekitar 1,5 juta keluarga tani.
â??Di Riau jumlah anggota ormas tani mencapai sekitar 10.000 kepala keluarga (kk) petani yang tersebar di 6 kabupaten/kota se provinsi Riau,â?? tambah Misngadi
Deklarasi dukungan oleh Seknas tani Jokowi dilakukan dalam acara sederhana yang diikuti berbagai perwakilan organisasi masyarakat. (zar)
Sumber :
http://www.riau24.com/berita/baca/22...dukung-jokowi/
Jokowi adalah Kita



