SITUS BERITA TERBARU

MRT Jakarta terhambat Pembongkaran

Wednesday, June 18, 2014
Proses pelaksanaan proyek MRT mungkin akan terhambat lagi, semoga hal ini tidak berlarut-larut..

Quote:
Proyek MRT Terkendala Izin Pembongkaran



Solusi-solusi yang diberikan Pemprov DKI untuk atasi kemacetan kini banyak dilakukan. Tak terlewat solusi kemacetan dengan membuat proyek mass rapid transit atau MRT oleh Pemrov DKI. Groundbreaking yang dilakukan pada Oktober tahun lalu, membuat proyek MRT secara resmi dibangun di Jakarta. Namun, proyek ini tak selamanya berjalan mulus. Saat ini saja pembongkaran Stadion Lebak Bulus dan halte-halte Transjakarta belum bisa dilakukan. Hal ini terkait dengan izin dari Pemprov DKI dan Kementrian Olah Raga dan Pemuda (Kemenpora) yang hingga kini belum juga dikeluarkan.


Januari hingga Juli 2014 ini seharusnya PT MRT Jakarta sudah melakukan pembongkaran, namun nyatanya belum terealisasi karena terganjal izin. Direktur Keuangan dan Administrasi PT MRT Jakarta, Tuhiyat, menyatakan kalau masalah pembongkaran ini tidak berpengaruh secara langsung pada biaya proyek, namun nantinya akan berpengaruh pada jadwal proyek, jika dalam dua bulan masalah ini belum dituntaskan.

Sumber dan Selengkapnya : Peluang Properti




Ini penyebab sebenarnya adalah kurangnya sinergi antara Pemda dan Pusat, sehingga susah untuk pencapaian tujuan bersama. Hmm makanya, mungkin seharusnya benar-benar harus ada yang koordinasi mereka ini dari pimpinan atas agar bisa kompak Daerah dan pusat.. tentunya yang berpengalaman..

SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive