Please disable ad-blocker to view this page



SITUS BERITA TERBARU

Andika Hazrumy Digadang Jadi Penerus Dinasti Atut

Saturday, December 21, 2013



Putra sulung Ratu Atut Chosiyah, Andika Hazrumy, digadang-gadang bakal menjadi penerus dinasti Atut di Banten.

Menurut juru bicara keluarga Atut, Fitron Nur Ikhsan, setelah Gubernur Banten tersebut ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), otomatis tulang punggung keluarga akan beralih ke Andika yang merupakan putra sulung, sekaligus anggota DPD.

"Anak-anak sudah dewasa dan mereka yang akan menjadi tulang punggung keluarga, saya pikir mereka harus mampu melakukan recovery internal reform di keluarga karena persoalan ini bertubi-tubi dilakukan," jelas Fitron saat ditemui di Cikini, Jakarta, Sabtu (21/12/2013).

Dia juga menerangkan, keluarga Atut terpuruk sejak penangkapan sang adik Tubagus Chaeri Wardana (Wawan) dalam kasus suap Pilkada Lebak Banten. Kemudian, meninggalnya sang suami, Hikmat Tomet dan terakhir ditahannya Atut oleh KPK.

"Ini suatu hal berat bagi keluarga. Namun, ini persoalan yang harus dihadapi. Ya keluarga ibu sudah memilih politik adalah jalan keluarga, tentu tidak mudah ketika Atut menjadi gubernur ada proses yang dilewati dan ini menunjukan kematangan keluarga. Sehingga persoalan ini tak diibaratkan menginjak duri terlalu lama, mereka pasti beranjak. Internal reform mereka akan bangkit," paparnya.

Fitron pun mengaku, akan setia mendampingi keluarga Atut dalam melakukan internal reform. "Saya rasa karena semua sudah berpengalaman kedua putra dan menantunya punya pengalaman dalam mengikuti perkembangan ini. Mungkin (penggantinya) yang paling tua, Andika," tuntasnya.


SUMBER


kayaknya belum sempat jadi penerus ,.. Dinasti atut sudah hancur lebur duluan
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive