Jakarta : Ketua Dewan Pertimbangan Golkar Akbar Tanjung membantah adanya campur tangan pihak lain dalam kisruh partainya. Dia menilai anggapan ini terlalu mengada-ada.
"Saya pikir terlalu jauh bahwa ada partai lain (yang ikut intervensi). Konflik ini, terjadi antara orang partai yang saya kenal," kata Akbar, di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu, (26/11/2014).
Kendati demikian, ia tidak menafikan ada calon ketua umum yang ingin agar Golkar hengkang dari Koalisi Merah Putih (KMP). Akan tetapi, dia menegaskan partai beringin akan terus berjuang bersama-sama dengan KMP hingga tahun 2019 mendatang.
Ia juga meminta kepada semua pihak yang bertikai agar mendinginkan kepala. Akbar ingin agar soliditas partai dapat terjaga dengan baik karena ini merupakan modal besar bagi kemajuan Partai Golkar.
"Saya melihat kejadian sekarang ini bisa mengarah pada terjadinya perpecahan. Itu bisa menganggu soliditas partai. Saya mengingatkan semua pihak bisa menahan diri. Menempatkan partai menjadi kepentingan utama kita," terang dia.
Sumber : http://untuknkri.org/akbar-bantah-ad...-kisruh-golkar
Link: http://adf.ly/uhF12