Jakarta - Wakil Gubernur Basuki T Purnama memiliki terbosoan dalam mengatasi kebakaran di kawasan pemukiman kumuh. Pasalnya permasalah kebakaran di Jakarta didominasi dengan konsleting listrik.
"Selama ini mereka gampang banget mendapatkan listrik ke pemukiman kumuh oleh PLN, padahal salah satu penyebab kebakaran mayoritas disebabkan oleh korsleting listrik," ujar pria yang biasa disapa Ahok, usai menghadiri ulang tahun Damkar, di Pusdiklatkar, Jalan Raya Ciracas No 113, Jakarta Timur, Sabtu (1/3/2014)
Ia menyayangkan sikap PLN yang tidak bertagung jawab dalam musibah kebakaran di pemukiman kumuh belakangan ini. Kendati begitu kurang cepatnya reaksi petugas PLN juga menjadi salah satu kendala.
"Oleh karena itu saya mengharapkan PLN segera menghentikan penyambungan listrik yang jelas tidak memiliki IMB dan sertifikat. Karena selama ini mereka beralasan pemasangan listrik merupakan pelayanan masyarakat persoalan PLN hanya bertanggung jawab sampai di depan rumah, setelah itu semuanya terhenti," ujarnya.
Kendati begitu, pihaknya tidak kehabisan akal. Ahok berencana menyulap kawasan kumuh menjadi kampung deret.
"Karena itulah, kami (pemda) berniat Mengihilangkan kawasan kumuh dengan membangiun kampung deret agar permasalahan kebakaran yang selama ini terjadi bisa diatasi," ungkapnya.
SUMBER
Semoga Berhasil Pak Ahok...