SITUS BERITA TERBARU

Heboh Nikah Siri Online, Ini Kerugian Nikah Siri !

Monday, March 23, 2015
Heboh Nikah Siri Online, Ini Kerugian Nikah Siri !

Pernikahan merupakan peristiwa yang sangat penting untuk seseorang. Karena itulah dianjurkan untuk menikah sah secara agama dan negara. Agar hak dan kewajibannnya bisa dicatatkan serta mendapatkan perlindungan dari negara.

Menanggapi hal ini Dr. H.Muchtar Ali, Direktur Urusan Agama Islam yang ditemui di kantor Kementerian Agama di jalan Thamrin Jakarta, Senin (23/3) memaparkan beberapa kerugian jika seseorang menikah siri. (Baca: Situs Nikah Siri Mulai Menghilang  (news.merahputih.com))

Pertama, nikah siri itu tidak jelas apakah sah atau tidak. Kedua, tidak pasti. Ketiga, proses cepat, bubarnya juga cepat. Keempat segala akibat yang terjadi dalam perkimpoian tidak terlindungi. Artinya pemerintah tidak bisa membantu jika mereka ada masalah. (Baca: A lasan Orang Lebih Pilih Nikah Siri  (news.merahputih.com))

"Setiap perkimpoian itu harus dicatatkan. Karena bila dicatat oleh negara maka mereka mendapatkan kepastian bahwa perkimpoian itu ada dan telah dijalankan sesuai hukum dan agama. Untuk itulah peran pemerintah membantu masyarakat untuk memastikan bahwa hukum agama telah dilaksanakan dan secara administrasi juga sudah terpenuhi," tegas Muchtar. (Baca: Di Sini Tempatnya Nikah Siri?  (news.merahputih.com))

Sebelumnya, pantauan merahputih.com, tiga hari lalu, sedang ramai-ramainya situs onilne nikah siri. Di situs itu menawarkan jasa nikah siri, contohnya, jasanikahsiri.blogspot.com dan lain sebagainya. Pasalnya, ada 45 situs jasa nikah siri. Namun mulai hari ini Kementerian Agama (Kemenag) meminta kepada Kemenkominfo agar situs tersebut ditutup. (Baca: 5 Artis Indonesia yang Pernah Nikah Siri  (ekstra.merahputih.com))

Sumber  (news.merahputih.com)


Masih mau nikah Siri ??
Kalo ane sih nikahin Teh Sri aja deh

Link: http://adf.ly/1BM5Gv
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive