JAKARTA. Dalam empat bulan terakhir, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kian gemar menggunakan media sosial. Mulai dari memiliki akun Twitter pada pertengahan April 2013 lalu, menyusul Fan Page Facebook dan Youtube awal Juli lalu.
Usai memiliki Facebook, SBY terlihat kian sering unggah semua kegiatannya di Youtube yang bertaut ke fan page Facebook miliknya. Tentu hal ini menimbulkan tanda tanya, kenapa belakangan orang nomor wahid di Indonesia itu gemar memanfaatkan Youtube?
Menjawab hal itu, Juru Bicara Presiden, Julian Aldrin Pasha angkat bicara dan menjelaskan alasan dari presiden. Menurutnya, Youtube bisa menampilkan semua kegiatan presiden, sehingga presiden menggunakannya.
Sebab, Twitter dan Facebook dinilai tak bisa mempublikasikan seluruh aktivitas sang presiden. "Youtube sekaligus menjadi pelengkap alternatif untuk menyampaikan informasi, khususnya bagi mereka yang butuh informasi kegiatan presiden," tutur Julian di Kantor Presiden, Senin (29/7).
Setiap pekan, pihak Istana akan membuat tema untuk kegiatan atau informasi soal presiden yang diunggah ke Yoube yang bisa dilihat di Fan Page Facebook Susilo Bambang Yudhoyono.
Tema itu tergantung persoalan yang dinilai menjadi perhatian publik. Jadi pihak Istana selalu mengikuti perkembangan pemberitaan dan kejadian di Tanah Air. Kemudian SBY menanggapinya lewat Youtube.
Julian membantah kehadiran Youtube itu bertujuan mendongkrak citra SBY dan Partai Demokrat. Pasalnya, SBY adalah Ketua Umum Partai Demokrat yang merupakan partai yang akan berlaga di pemilihan umum 2014 mendatang.
Julian juga berdalih, bahwa kehadiran Youtube itu untuk merespons tanggapan masyarakat atas Facebook dan Twitter SBY. "Ini kan berdasarkan ada harapan, ada keperluan maka presiden menyikapi itu," kilahnya.
Ia juga membantah, adanya Youtube akan membuat presiden mengurangi kegiatan blusukan atau mengunjungi masyarakat ke daerah.
sumber
ngehe lah punya presiden macam gini