SITUS BERITA TERBARU

Tiap Akhir Pekan Maret, Jokowi Libur Blusukan

Saturday, March 1, 2014
Tiap Akhir Pekan Maret, Jokowi Libur Blusukan

Quote:Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan tidak akan mengadakan blusukan setiap akhir pekan sepanjang Maret ini. Sebab, kata Jokowi, ada beberapa kegiatan kampanye di luar kota bersama partai pengusungnya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). "Sekarang libur dulu ada acara," kata Jokowi, saat didatangi di rumah dinasnya, Jalan Taman Surapati, Jakarta Pusat, Sabtu, 1 Maret 2014. "Agendanya dengan Ketua Umum."

Jokowi menjelaskan, aktivitas untuk partainya ini tidak mengganggu tugasnya sebagai orang nomor 1 DKI Jakarta. Dia juga mengklaim sudah mengantongi surat izin dari Kementerian Dalam Negeri agar pada akhir pekan bisa menghadiri acara partai.

Sebelumnya, PDIP akan menjadikan Jokowi Joko Widodo sebagai juru kampanye pada Pemilu 2014 bersama sejumlah kepala daerah yang juga kader PDI Perjuangan. Sekretaris Jenderal PDIP, Tjahjo Kumolo mengatakan mereka dipilih secara selektif untuk menjadi juru kampanye di tingkat pusat. Menurut Tjahjo, selain Jokowi, sejumlah kepala daerah lain yang diminta adalah Gubernur Kalimantan Tengah Agustin Teras Narang, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur Kalimantan Barat Cornelis, Gubernur Lampung Syachruddin ZP, dan pelaksana tugas Gubernur Banten Rano Karno.

Masuknya nama Jokowi dalam jajaran juru kampanye nasional PDIP tercantum dalam surat Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati ke KPU. Dalam suratnya, Mega menyampaikan sejumlah nama tokoh yang menjadi juru kampanye nasional PDIP.

SUMBER
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive