Quote:
Liputan6.com, London : Nahas menimpa balita berusia Olivia Pollar (3). Ketika hendak menyeberang bersama ibunya, Jessica, balita Olivia ditabrak pengendara motor tak bertanggung jawab, yang meninggalkannya begitu saja dalam keadaan terkapar.
Karena tabrakan itu, wajah Olivia sekarang seperti boneka Chucky yang menakutkan.
"Saya mencoba untuk menyelamatkan Olivia, tapi itu terlambat," jelas Jessica, seperti dikutip The Sun, Rabu (10/7/2013)
Yang lebih tidak manusiawi, tambah Jessica, pengendara bukannya memperlambat lajunya, justru ngebut dan meninggalkan Jessica begitu saja. "Bahkan pengendara motor yang ke-2 dan ke-3 mengikuti jejak yang sama," terangnya.
Awalnya, Olivia tampak tenang meskipun darah banyak keluar dari tubuhnya, dan tercecer di mana-mana.
"Dia lantas memanggil saya, dan berkata, 'Ibu, saya butuh dipeluk. Saya ingin ibu'," cerita Jessica menirukan Olivia.
Tak perlu pikir panjang, Jessica pun membawa anaknya langsung ke rumah sakit. Setelah dilakukan pemeriksaan, dokter mengatakan terjadi keretakan pada tengkorang Olivia.
"Olivia tidak bisa melihat, karena ada banyak pembengkakan. Dokter berpikir, mungkin ada fragmen tulang yang menyebabkan masalah dengan penglihatannya," jelasnya. "Yang bisa kita lakukan adalah menunggu," tambah Jessica.
Kejadian nahas itu terjadi ketika keduanya memutuskan untuk berbelanja, di daerah Rotherham, South Yorks, pada hari Rabu pukul 03:15 siang.
Kabar terakhir menyebutkan, dua orang telah ditangkap, dan pihak kepolisian tengah mencari keberadaan pemotor pertama.
Sumber
gila banget tu orang...anak yang awalnya lucu..jadi ga karuan...manusia ga bertanggung jawab
Liputan6.com, London : Nahas menimpa balita berusia Olivia Pollar (3). Ketika hendak menyeberang bersama ibunya, Jessica, balita Olivia ditabrak pengendara motor tak bertanggung jawab, yang meninggalkannya begitu saja dalam keadaan terkapar.
Karena tabrakan itu, wajah Olivia sekarang seperti boneka Chucky yang menakutkan.
"Saya mencoba untuk menyelamatkan Olivia, tapi itu terlambat," jelas Jessica, seperti dikutip The Sun, Rabu (10/7/2013)
Yang lebih tidak manusiawi, tambah Jessica, pengendara bukannya memperlambat lajunya, justru ngebut dan meninggalkan Jessica begitu saja. "Bahkan pengendara motor yang ke-2 dan ke-3 mengikuti jejak yang sama," terangnya.
Awalnya, Olivia tampak tenang meskipun darah banyak keluar dari tubuhnya, dan tercecer di mana-mana.
"Dia lantas memanggil saya, dan berkata, 'Ibu, saya butuh dipeluk. Saya ingin ibu'," cerita Jessica menirukan Olivia.
Tak perlu pikir panjang, Jessica pun membawa anaknya langsung ke rumah sakit. Setelah dilakukan pemeriksaan, dokter mengatakan terjadi keretakan pada tengkorang Olivia.
"Olivia tidak bisa melihat, karena ada banyak pembengkakan. Dokter berpikir, mungkin ada fragmen tulang yang menyebabkan masalah dengan penglihatannya," jelasnya. "Yang bisa kita lakukan adalah menunggu," tambah Jessica.
Kejadian nahas itu terjadi ketika keduanya memutuskan untuk berbelanja, di daerah Rotherham, South Yorks, pada hari Rabu pukul 03:15 siang.
Kabar terakhir menyebutkan, dua orang telah ditangkap, dan pihak kepolisian tengah mencari keberadaan pemotor pertama.
Sumber
gila banget tu orang...anak yang awalnya lucu..jadi ga karuan...manusia ga bertanggung jawab