SITUS BERITA TERBARU

Mantan menteri China dihukum mati lantaran korupsi

Tuesday, July 9, 2013
kalo indonesia sistem hukumnya begini gimana ya.? [imagetag]

Quote:
Senin, 8 Juli 2013
[imagetag]
Pengadilan Ibu Kota Beijing, China, menghukum mati mantan Menteri Urusan Kereta Liu Zhijun lantaran kasus penyuapan dan penyalahgunaan kekuasaan. Surat kabar Xinhua hari ini melaporkan Liu diberi masa penangguhan dua tahun sebelum dieksekusi.

Liu dinyatakan bersalah karena menerima uang suap sebesar Rp 89 miliar antara tahun 1986 dan 2011. Dia juga dinyatakan menggunakan posisinya untuk membantu sebelas orang mendapatkan kontrak proyek, seperti dilansir surat kabar the Guardian, Senin (8/7). Liu sebelumnya sudah dituntut pada April lalu.

Hukuman mati di China biasanya bisa diringankan menjadi penjara seumur hidup. Keputusan pengadilan mengharuskan Liu setidaknya dipenjara sepuluh tahun.

Pada pengadilan digelar selama 3,5 jam itu Liu akhirnya menangis mendengar vonis itu. Pada pernyataan terakhirnya Liu meminta maaf karena telah melenceng dari tugasnya memajukan sistem kereta di China dan menghancurkan impian China.

Liu sebelumnya ditugaskan membangun sistem kereta modern dengan membuat jalur kereta cepat sepanjang 16 ribu kilometer pada 2020 dengan dana sebesar lebih dari Rp 2500 triliun.

Surat kabar Beijing Times melaporkan Liu memiliki kekayaan 16 mobil dan lebih dari 350 apartemen. Dia juga memiliki 18 pelayan perempuan termasuk aktris, perawat, dan pramugari.

"Ini menunjukkan pemerintahan Xi Jinping serius memberantas korupsi," kata Steve Tsang, profesor studi China di Universitas Nottingham, Inggris.


sumber
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive