SITUS BERITA TERBARU

Dukung Pilkada Langsung di Kantor PDI-P, Ketua APKASI Pekik "Merdeka"

Tuesday, September 23, 2014

Jakarta - Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi), Isran Noor menghadiri diskusi soal polemik RUU Pilkada yang diselenggarakan DPP PDI-P di Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (17/9). Sebelum bicara, Isran dengan semangat mengucapkan pekik "Merdeka", yang khas sebagai pekik kader PDI-P.

Pekik "Merdeka" dipopulerkan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri, sebelum memulai pernyataan politik di hadapan kader maupun politik dengannya.

Hingga saat ini Isran masih tercatat sebagai Ketua DPD Partai Demokrat di Kalimantan Timur. Namun kehadirannya di Lenteng Agung karena mewakili para kepala daerah yang tergabung di dalam Apkasi (Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia).

"Anda mau percaya apa tidak, saya di sini mewakili kawan-kawan walikota dan bupati se-Indonesia," kata Isran Noor, yang disambut tawa peserta diskusi yang hadir.

"Selain saya mewakili bupati walikota, saya juga mewakili seluruh rakyat di Indonesia," tambahnya yang disambut tepuk tangan.

Dia menegaskan bahwa sikap Apkasi sesuai Rakornas, adalah menolak adanya perubahan format pilkada, yang oleh Koalisi Merah Putih diarahkan agar menjadi pilkada via DPRD.

Dia berjanji, kalau dipaksa oleh DPR bahwa pilkada via DPRD, maka para kepala daerah akan menyosialisasikan hal itu ke masyarakat.

"Kami akan sosialisasaikan ke masysarakat, mana partai yang ingin membela rakyat atau yang ingin merampas kedaulatan rakyat," tegasnya.


Sumber: http://www.beritasatu.com/politik/21...k-merdeka.html



Link: http://adf.ly/sIGVY
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive