SITUS BERITA TERBARU

Truk Nyempluk Kali, Motor Berserakan

Monday, July 8, 2013
Quote:
[imagetag]
Boyolali - Truk tronton bernomor polisi B 9565 FQ bermuatan 32 unit sepeda motor baru, terjun bebas masuk sungai di jembatan Kenteng, Desa Sidomulyo, Kecamatan Ampel, Boyolali Sabtu (6/7/2013) pagi tadi. Satu orang tewas dalam kecelakaan tunggal tersebut. Korban tewas yakni sopir truk, Sukaeri (34) warga Kampung Rowosari RT 01/01 Kelurahan Wonosari, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang. Sedangkan satu orang mengalami luka ringan, yakni penumpangnya, Kamin (50) warga Kampung Mangkang RT 03/01 Kelurahan Mangkang Wetan, Kecamatan Tugu, Kota Semarang. Kasatlantas Polres Boyolali AKP Alil Rinenggo mengatakan peristiwa kecelakaan tunggal itu diduga akibat sopir truk yang mengantuk. Truk nahas itu, melaju dari arah Semarang menuju Solo. Saat melintas jembatan Kenteng laju truk bermuatan 32 unit sepeda motor baru merek Yamaha itu oleng ke kiri, bahkan sempat menghantam loneng atau pagar pembatas jembatan hingga hancur, disusul terjun bebas ke sungai berkedalaman sekitar 15meter.

Bagian depan truk langsung menghantan bebatuan di dasar sungai. �Diduga karena sopir mengantuk. Truk melaju dari arah Semarang menuju Solo, sesampainya di jembatan Kenteng ini oleng ke kiri dan masuk ke jurang,� kata Alil Rinenggo di lokasi kejadian. Akibat kejadian tersebut, kata Alil, sopir truk tewas seketika di lokasi kejadian. Sedangkan satu orang penumpangnya mengalami luka ringan saja.�Korban sudah dibawa ke RSUD Pandan Arang, Boyolali,� jelasnya. Suara benturan keras dari kecelakaan pagi hari itu sempat membuat warga sekitar kaget. Mereka segera berdatangan ke lokasi kejadian untuk mengecek dan memberi pertolongan. Warga juga melaporkan kejadian itu ke polisi. Petugas Satlantas langsung mendatangi lokasi kejadian.

Para korban setelah berhasil dievakuasi langsung dibawa ke RSU Pandan Arang, Boyolali. Akibat jatuh ke sungai tersebut, truk mengalami ringsek baik di bagian depan dan belakang. Bahkan, roda depan truk lepas. Muatan sepeda motor baru, sebagian tumpah. Petugas Satlantas Polres Boyolali juga segera berusaha mengevakuasi bangkai truk tersebut dari dasar jurang. Proses evakuasi cukup lama, karena kondisi jurang yang cukup dalam. Evakuasi bangkai truk dan sepeda motor yang tumpah, dilakukan menggunakan alat berat, crane. Upaya evakuasi juga sempat membuat arus lalulintas di jalan utama Solo - Semarang mengalami kemacetan cukup panjang.

Hal ini dikarenakan posisi crane berada dijalan utama diatas jembatan tersebut. Sehingga kendaraan yang melintas harus bergantian. Petugas Satlantas pun mengatur arus lalulintas dengan sistem buka tutup dari kedua arah. Kecelakaan tunggal ini juga sempat menjadi perhatian warga dan pengguna jalan.


sumber
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive