SITUS BERITA TERBARU

Gunung Bawah Laut 'Hunga Tonga-Hunga Ha'apai' Meletus

Thursday, January 15, 2015


Gunung bawah laut Hunga Tonga-Hunga Ha'apai yang berada di Samudera Paisifik mengeluarkan abu fulkanik dan semburan air panas hingga puluhan meter.

Status gunung Hunga Tonga-Hunga dinyatakan dalam bahaya bagi penerbangan. Asap gunung tersebut mencapai ketinggian 9 kilometer diatas permukaan laut.

BACA JUGA : Taj Mahal Menguning Akibat Asap Kotoran Sapi  (news.merahputih.com)

Seperti yang dilansir media asal New Zealand Herarld, Selasa (13/1), Dinas Vulkanologi Tonga pun berkoordinasi dengan Selandia Baru untuk mengubah arah penerbangan beberapa maskapai di kawasan ini. Misalnya Air New Zealand dan Fiji Airlines, kini berusaha menghindari jalur Gunung Hunga Ha'apai.

Warga setempat menyebut gunung tersebut saat ini seperti lautan menyala.

"Lautan seperti menyala dan air menyembur sangat tinggi bersama material vulkanik. Seandainya dilihat dari jauh sebetulnya sangat indah," kata Chris Egan, warga negara Tonga.

Pakar gunung api Peter Lechner meminta perusahaan penerbangan di kawasan tidak melintasi wilayah tersebut sampai erupsi mereda.

"Belum ada tanda-tanda aktivitasnya menurun sampai sekarang asap masih terlihat," tuturnya.

Perlu diketahiui, gunung dasar laut yang sedang tumbuh ini pertama kali meletus pada 2009. Posisinya 65 kilometer sebelah tenggara dari Ibu Kota Nuku Alofa, Tonga.

Sumber: http://news.merahputih.com/Internati...haapai-meletus

Link: http://adf.ly/wGCQe
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive