JAKARTA, KOMPAS.com - Aksi unjuk rasa mahasiswa yang berlangsung di Jalan Medan Merdeka Utara atau tepatnya di depan Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (20/5/2015), berakhir. Mahasiswa membubarkan diri sekitar pukul 16.40. Aksi berlangsung dengan tertib.
Pantauan Kompas.com, mahasiswa yang berjumlah ratusan ini kemudian berjalan pulang ke arah Masjid Istiqlal. Mahasiswa dari mobil komando meminta peserta demonstrasi membubarkan diri dengan tertib dan mengajak massa berkumpul setelah aksi ini untuk melakukan evaluasi dan persiapan untuk demo besok.
Setelah membubarkan diri, pihak kepolisian nampak membuka lagi arus lalu lintas yang sebelumnya ditutup. Kendaraan mulai menyemut dan arus lalu lintas berlangsung ramai lancar.
Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Unggung Cahyono tampak melihat situasi pasca unjuk rasa. Unggung mengecek peralatan kawat duri yang rusak akibat aksi tarik-menarik antara mahasiswa dan polisi. Unggung menyatakan, aksi demo kali ini berlangsung tertib.
"Tidak ada kericuhan, semua saling menjaga dan tidak terpancing. Semua titik tidak ada kerusuhan apapun," klaim jenderal bintang dua ini.
Sebelumnya, ribuan mahasiswa sempat memenuhi Istana Merdeka untuk melakukan aksi unjuk rasa yang bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas). Tuntutan mahasiswa di antaranya mengenai kesejahteraan, masalah sumber daya alam yang dikuasai asing, dan juga kritik terhadap pemerintah Jokowi-JK lainnya.
Ada pula yang meminta dua orang berkuasa di negeri ini itu turun. Setelah aksi hari ini, diperkirakan besok demonstrasi akan berlangsung kembali.
SUMBER (megapolitan.kompas.com)
Demo Cepet Amat Bray, belum Juga Sempet Turunin si joko
Link: http://adf.ly/1HTPfa
Pantauan Kompas.com, mahasiswa yang berjumlah ratusan ini kemudian berjalan pulang ke arah Masjid Istiqlal. Mahasiswa dari mobil komando meminta peserta demonstrasi membubarkan diri dengan tertib dan mengajak massa berkumpul setelah aksi ini untuk melakukan evaluasi dan persiapan untuk demo besok.
Setelah membubarkan diri, pihak kepolisian nampak membuka lagi arus lalu lintas yang sebelumnya ditutup. Kendaraan mulai menyemut dan arus lalu lintas berlangsung ramai lancar.
Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Unggung Cahyono tampak melihat situasi pasca unjuk rasa. Unggung mengecek peralatan kawat duri yang rusak akibat aksi tarik-menarik antara mahasiswa dan polisi. Unggung menyatakan, aksi demo kali ini berlangsung tertib.
"Tidak ada kericuhan, semua saling menjaga dan tidak terpancing. Semua titik tidak ada kerusuhan apapun," klaim jenderal bintang dua ini.
Sebelumnya, ribuan mahasiswa sempat memenuhi Istana Merdeka untuk melakukan aksi unjuk rasa yang bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas). Tuntutan mahasiswa di antaranya mengenai kesejahteraan, masalah sumber daya alam yang dikuasai asing, dan juga kritik terhadap pemerintah Jokowi-JK lainnya.
Ada pula yang meminta dua orang berkuasa di negeri ini itu turun. Setelah aksi hari ini, diperkirakan besok demonstrasi akan berlangsung kembali.
SUMBER (megapolitan.kompas.com)
Demo Cepet Amat Bray, belum Juga Sempet Turunin si joko
Link: http://adf.ly/1HTPfa