SITUS BERITA TERBARU

Jokowi Gagal Bujuk Agustinus Turun dari Papan Reklame

Thursday, October 10, 2013
Jokowi Gagal Bujuk Agustinus Turun dari Papan Reklame

[imagetag]
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo membujuk Agustinus Worowuli lewat telepon, agar mau turun dari papan reklame setinggi 70 meter di Jalan TB Simatupang, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (10/10/2013).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) gagal membujuk Agustinus Worowuli, pria pemanjat papan reklame setinggi 70 meter di Jalan TB Simatupang, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (10/10/2013).

Padahal, mantan Wali Kota Solo berjanji mengantarkan Agustinus ke Komnas HAM, untuk membicarakan persoalan yang ia alami terkait sengketa tanah di Surabaya, Jawa Timur.

"Nanti saya antar kalau mau ke Komnas HAM, yang penting Pak Agustinus turun dulu" ujar Jokowi kepada Agustinus melalui sambungan telepon.

Dalam sambungan telepon, kepada Jokowi, Agustinus menuturkan dirinya ingin bertemu langsung dengan perwakilan Komnas HAM.

Jokowi kemudian berjanji menghubungi pihak Komnas HAM untuk menemuinya, dengan syarat Agustinus mau turun jika sudah bertemu perwakilan Komnas HAM.

"Oh, maunya yang ke sini Komnas HAM, tapi benar turun ya, janjian loh ini, saya telepon Komnas HAM dulu," tuturnya kepada Agustinus.

Kepada wartawan, Jokowi mengatakan persoalan Agustinus terkait kasus sengketa tanah di Surabaya. Saat ini, anggota Komnas HAM sudah diberi tahu dan katanya tengah meluncur ke lokasi.

"Masalah sengketa tanah di Surabaya, dia merasa tidak ditanggapi, sekarang Komnas HAM sedang meluncur," jelasnya.

Tak lama, Jokowi kemudian memutuskan meninggalkan lokasi papan reklame yang dipanjat Agustinus. (*)

sumber

jiah padahal pengen ketemu jokowi abis naik reklame di pointsquare & senayan selasa kmaren , jokowi dikibulin [imagetag]
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive