SITUS BERITA TERBARU

Hari Ini 1,5 Juta Jemaah Haji Wukuf di Arafah

Monday, October 14, 2013
Quote:Hari Ini 1,5 Juta Jemaah Haji Wukuf di Arafah



[imagetag]

Mekkah - Mekkah Sekitar 1,5 juta juta jamaah haji telah berkumpul di Padang Arafah pada Senin, 14 Oktober 2013. Mereka melakukan wukuf yang menjadi puncak ritual haji yang dilakukan pada 9 Zulhijah.

Dilansir dari Alarabiya, Senin, 14 Oktober 2013, ritual haji secara resmi dimulai pada Ahad kemarin, 8 Zulhijah, ketika jamaah dari seluruh dunia mulai melakukan perjalanan dari Mekkah ke Mina (berjarak sekitar delapan kilometer). Pada Senin, selepas salat Subuh, jutaan jemaah haji berduyun-duyun menuju Padang Arafah (sekitar 14 kilometer) untuk melakukan wukuf.

"Arafah mewakili esensi haji," kata Bilal Philips, pendiri Islamic Online University, pada Alarabiya. Jika seorang jemaah calon haji luput melakukan wukuf di Arafah, maka berarti dia meninggalkan salah satu rukun penting dalam pelaksanaan ibadah haji. Dengan kata lain, haji yang dilakukannya tidak sah. "Maka, dari perspektif berhaji, wukuf di Arafah adalah pilar yang sangat penting," dia menambahkan.

Sementara itu, dilansir dari situs haji Kementerian Agama, pelaksanaan wukuf di tenda utama jamaah haji Indonesia diisi oleh serangkaian acara. Acara diawali dengan pembacaan kitab Suci Al Quran, sambutan Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi Gatot Abadullah Mansyur, sambutan Amirul Haj Suryadharma Ali, dan kutbah wukuf yang disampaikan oleh Ketua MUI KH Ma'ruf Amin. Acara diakhiri dengan menunaikan shalat Zuhur dan Asyar dijamak qashar.

Jamaah Indonesia sendiri di masing-masing tenda mereka mengadakan kegiatan sejenis dan memanjatkan doa-doa. Mereka memanfaatkan waktu-waktu mustajab ini dengan sebaik-baiknya. Wukuf di Arafah akan berlangsung hingga terbenam matahari.

SUMBER......


Rasanya pengen banget naik haji!!!!!
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive