SITUS BERITA TERBARU

Angka Pengangguran di Gresik Tembus 150 Ribu Lebih

Saturday, September 7, 2013
Angka Pengangguran di Gresik Tembus 150 Ribu Lebih

GRESIK, Gresikgress.com � Angka pengangguran di Kabupaten gresik hingga bulan September tahun 2013 masih cukup tinggi. Tercatat ada 150.000 jiwa lebih, pengangguran baik aktif maupun pasif hingga bulan September tahun ini. Ironisnya, angka pengangguran tersebut tiap tahun tidak pernah turun, justeru cenderung melonjak. Tak pelak, tingginya angka pengangguran tersebut membuat sejumlah kalangan mengelus dada. Bagaimana tidak, dengan adanya ribuan indistri yang tersebar mulai dari Kecamatan Wringin Anom di sebelah Selatan, hingga di Kecamatan Panceng di sebelah utara, cukup aneh jika angka pengangguran di Kota Pudak hingga tahun ini masih tinggi.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Gresik, Mulyanto, mengakui bahwa tingginya angka pengangguran tersebut, karena keberadaan industri selama ini kurang mampu menyerap secara maksimal tenaga kerja lokal.

�Sebetulnya jika Pemkab Gresik ingin mengurangi angka pengangguran, bisa memanfa�atkan dan memaksimalkan ribuan industri yang ada. Kuncinya SKPD (Satuan Perangkat Kerja Daerah) harus kompak. Apalagi Gresik sekarang ada 1600 lebih perusahaan , baik skala PMA (Penanam Modal Asing) maupun PMDN (Penanam Modal Dalam Negeri) yang mestinya bisa menciptakan lapangan pekerjaan,�ungkapnya.

Mulyanto mengungkapkan, selama ini pihaknya sudah berupaya mengurangi angka pengangguran tersebut. Namun, minimnya sklill dan sumber daya manusia, membuat kalangan industri kebanyakan enggan melirik tenaga kerja lokal.

Masih tingginya angka pengangguran ini, menjadi catatan negatif ditengah upaya Bupati Gresik menjadikan Kabupaten Gresik sebagai kota industri penyangga Surabaya, dengan ditelorkannya beragam proyek mercusuar bernilai ratusan miliar rupiah. [ika/yad]
Quote:http://gresikgress.com/angka-pengang...50-ribu-lebih/
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive