SITUS BERITA TERBARU

4 Korban kecelakaan kapal di Danau Toba belum ditemukan

Monday, September 9, 2013
Empat korban yang tenggelam menyusul tabrakan antara Feri Toa Toba I dengan KM Yola di perairan Danau Toba, Minggu (8/9), belum juga ditemukan. Pencarian mereka terus diintensifkan, dan insiden itu terus diselidiki.

"Penyelidikan dilakukan tim yang terdiri dari Polair (Polisi Air), Satreskrim (Satuan Reserse Kriminal), Polres Samosir, Dishub (Dinas Perhubungan) dan Pemkab Samosir. Tim ini memeriksa nahkoda kapal untuk mengetahui penyebab kecelakaan itu," ungkap Kasubid Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PID) Humas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan, Senin (9/9).

Sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/4-k...ditemukan.html

Sedangkan pencarian korban dilakukan tim yang terdiri dari Polair, Basarnas, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Samosir. Mereka masih mencari Uji (23), warga Medan; Sandi (20), warga Marelan; Susiono (30), warga Tanjung Morawa; dan Ujang (28), warga Lubuk Pakam, yang tercebur dan tenggelam menyusul tabrakan itu.

"Keempatnya masih dicari. Sementara itu, kapal yang terlibat insiden itu sudah disandarkan di tepi Pantai Danau Toba di Tomok, Samosir," ungkap Nainggolan.

Dia menambahkan, dua nahkoda dari kedua kapal yang bertabrakan, yakni Jeremi Manurung (64) dan Sandi Manurung (23), masih dimintai keterangan. Keduanya masih berstatus saksi.

Seperti diberitakan, Feri Toa Toba I dengan KM Yola yang bergerak dari Tomok menuju Parapat bertabrakan dengan KM Yola di perairan Danau Toba dekat Tomok, Samosir, Minggu (8/9) sekitar pukul 10.30 WIB. Akibat benturan ini, 4 dari 85 penumpang KM Yola tenggelam setelah tercebur ke laut.

Sementara itu, 3 korban yang hilang akibat tenggelamnya kapal pengangkut tim penilai kecamatan terbaik se-Sumut di perairan Pulau Tello, Nias Selatan, Jumat (6/9), sudah ditemukan. Ketiganya ditemukan dalam keadaan tewas di pantai pulau-pulau yang ada di kawasan itu.[imagetag]
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive