SITUS BERITA TERBARU

Wajarkah Harga Rumah Anda???

Friday, July 19, 2013
Sumber:Info Jual Beli Rumah


Apakah pernah terbersit dalam pikiran Anda tentang tingginya harga rumah saat ini? Jika dibandingkan dengan lokasi dan besarnya ukuran rumah, apakah harga tersebut masih terbilang wajar? Analis dari lembaga riset properti Jones Lang LaSalle mengungkapkan cara untuk mengetahui wajar tidaknya harga rumah Anda.

"Salah satu cara mengukurnya adalah dengan menghitung price to income ratio, atau rasio harga rumah terhadap pendapatan," kata Anton Sitorus, Head of Research Jones Lang LaSalle Indonesia di Jakarta, hari ini (17/7).

Anton menjelaskan, rumusnya adalah harga rumah dibagi pendapatan per tahun. Pertama, tetapkan harga rumah yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan Anda. Misal Anda membutuhkan rumah yang cukup untuk menampung keluarga dengan dua anak, maka Anda membutuhkan rumah tipe 45. Harga rata-rata rumah tipe 45 misalkan sekitar Rp1 miliar.

Selanjutnya, hitung pendapatan bulanan Anda kemudian dikali 12 untuk menemukan jumlah pendapatan per tahun. Misal pendapatan bulanan Anda Rp10 juta, maka pendapatan tahunan Anda adalah Rp120 juta. Setelah itu, bagilah harga rumah dengan pendapatan per tahun.

"Jika menggunakan contoh kasus di atas, maka Rp1 miliar dibagi Rp120 juta. Hasilnya, rasionya delapan koma sekian. Jadi Anda baru bisa mendapatkan rumah itu setelah delapan tahun lebih," ujar Anton.

Pertanyaan selanjutnya, wajarkah itu? Anton menambahkan, standar rasio dunia adalah enam. "Kalau yang didapat itu delapan, berarti rasio rumah di sini bisa dikatakan di atas standar dunia. Tapi selama masih satu digit, saya pikir masih wajar," imbuh Anton.

[imagetag]

Baca Juga Artikel Ini:

REI: Penetapan Harga Rumah Harus Sesuai Wilayah

Hadeeh Akhirnya, Harga Rumah dan Rusun Naik!

Paaarah Kenaikan Harga Rumah Mewah Ancam Stabilitas Harga Perumahan Simak Ini

Hmmm,,Klw Ane Sii Wajar Gan, Agan-Agan Sendiri Gimana??? [imagetag]
SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

Blog Archive